top of page

Keluarga Shin Tae-yong Bereaksi atas Pemecatan: Sindiran dan Kekecewaan Terhadap PSSI

KATA MEREKA: Pemecatan Shin Tae-yong (STY) dari posisinya sebagai pelatih Timnas Indonesia oleh PSSI memicu reaksi keras dari berbagai pihak, termasuk keluarga STY. Anak dari pelatih asal Korea Selatan tersebut, Shin Jae Won, memberikan tanggapan yang penuh emosi atas keputusan tersebut.


Melalui komentar di salah satu unggahan Instagram resmi Timnas Indonesia, Shin Jae Won mengungkapkan kekecewaannya. Ia menyiratkan bahwa ayahnya telah diperlakukan tidak adil oleh PSSI selama lima tahun terakhir meskipun telah memberikan banyak kontribusi untuk kemajuan Timnas Indonesia.


"Mari kita lihat bagaimana kalian akan melangkah lebih jauh tanpa dia. Dia telah memberikan segalanya untuk menempatkan Indonesia pada tahap ini. Banyak yang mau aku katakan tentang bagaimana PSSI memperlakukan ayahku selama lima tahun, tapi aku akan tetap diam," tulis Shin Jae Won, seperti dikutip dari unggahan akun X @aingriwehuy pada Senin (6/1/2025).


Tidak hanya itu, melalui Instagram Stories-nya, Shin Jae Won juga menyampaikan sindiran keras terhadap keputusan PSSI. Ia menyebut bahwa keberhasilan Indonesia berada di peringkat tiga kualifikasi Piala Dunia dan peningkatan signifikan di ranking FIFA adalah hasil kerja keras ayahnya.



"Apakah buruk menjadi peringkat tiga di kualifikasi Piala Dunia setelah mendapat peringkat 50 di FIFA selama lima tahun?" ujarnya. "Terima kasih ayah atas segala kerja kerasmu. Ayah memberikan yang terbaik untuk Indonesia. Keluargaku mengetahui itu semua."


Pernyataan tersebut mendapatkan perhatian besar dari warganet. Banyak dari mereka yang mendukung keluarga Shin Tae-yong untuk mengungkapkan kebenaran terkait dinamika yang terjadi selama masa kepelatihan pelatih asal Korea Selatan tersebut.


Sejumlah warganet bahkan menyarankan agar Shin Jae Won membongkar perlakuan PSSI terhadap ayahnya melalui platform lain seperti YouTube. "Bongkar aja, bang. Udah muak banget," tulis salah satu pengguna Instagram.


Keputusan PSSI memecat Shin Tae-yong menjadi polemik besar, mengingat kontribusinya yang dianggap signifikan dalam membawa kemajuan Timnas Indonesia, baik di level permainan maupun peringkat FIFA. Kini, langkah PSSI ke depan akan menjadi sorotan publik, terutama jika hasil kerja keras STY tidak dapat dilanjutkan oleh penggantinya.

0 tampilan

Postingan Terkait

Lihat Semua

Comentários

Avaliado com 0 de 5 estrelas.
Ainda sem avaliações

Adicione uma avaliação
bottom of page