
KATA MEREKA: SURABAYA, Persebaya Surabaya mendapat tambahan kekuatan jelang laga melawan Persita Tangerang. Francisco Rivera dan Muhammad Hidayat telah pulih dari cedera dan siap kembali merumput.
Rivera sebelumnya absen empat laga akibat cedera saat menghadapi Borneo FC, sementara Hidayat sudah menepi sejak musim lalu dan harus menjalani operasi. Kini, keduanya telah bergabung dalam latihan penuh bersama tim.
"Keputusan final akan diambil Coach Paul setelah sesi official training," tulis akun resmi Persebaya.
Persebaya saat ini tengah berusaha bangkit setelah menelan empat kekalahan beruntun, yang membuat mereka turun ke posisi ketiga klasemen sementara dengan 37 poin dari 20 pertandingan. Diharapkan, kembalinya Rivera dan Hidayat bisa membantu Bajul Ijo kembali ke jalur kemenangan.
תגובות