Kata Mereka: Surabaya, Pelaku pencurian sepeda angin di Manyar Sabrangan, Surabaya tertangkap. Nasib Naas sang pelaku dimassa dan tewas setelah gagal melakukan pencurian.
Warga setempat, Ike Utari mengatakan peristiwa pencurian tersebut terjadi pada waktu subuh. Saat itu pelaku diduga hendak mencuri dua sepeda angin di sekitar Yayasan Maslahatul Ummah Fahmi Amrullah.
Ike menyebut pencurian sepeda bukan pertama kali ini, sebab sebelumnya sudah pernah terjadi. "Ambil sepeda ontel 2, sebelumnya kehilangan sepeda itu," kata Ike, Senin (4/11/2024).
Namun, aksi yang dilakukan pelaku sekitar pukul 03.30 WIB tersebut tak berjalan mulus. Sebab kedatangan terduga pelaku diketahui pengelola yayasan.
"Ditungguin dicek langsung ketemon (ketahuan), lalu lari masuk gang sini," bebernya.
Mengetahui hal itu, warga lain berteriak. Teriakan itu mengundang massa dan pelaku pun berupaya kabur sembari menunggangi sepeda angin.
Menurut Ike, aksi kejar-kejaran warga dan pelaku tak bisa dihindarkan. Saat tertangkap, pelaku tersebut langsung dihakimi dan dihujani bogem mentah warga yang geram.
"Dikejar cek cepet naik sepeda anak anak SD itu. Orangnya agak lemu (gendut), kabur pake sepeda ontel pink," jelasnya
Puas menghajar pelaku, warga kemudian menghubungi petugas. Tak lama, petugas gabungan dari Polsek Mulyorejo, PMI hingga BPBD Linmas Surabaya tiba di lokasi.
Namun, saat petugas mengecek kondisinya, pelaku yang ternyata tidak ada identitas itu dinyatakan tak bernyawa. Jasad pelaku kemudian dievakuasi ke RS Bhayangkara Surabaya.
Ike mengatakan, warga hanya menganiaya menggunakan tangan kosong. Namun, ia menyatakan ada warga yang juga membawa samurai tapi tak digunakan untuk menghabisi, melainkan hanya menakut-nakuti saja.
Menurutnya, tak hanya menghajar terduga pelaku. Aksi penganiayaan itu sempat dilerai warga lain, namun tak berhasil.
"Pelaku hanya lebam lebam saja, tidak sampai ada luka tusukan, ada yang bawa pedang tapi untuk menakut nakuti," tuturnya.
Sementara itu, Fahmi pemilik sepeda angin yang hendak dicuri pelaku mengatakan pencurian sepeda tak hanya sekali terjadi. Tak hanya sepeda, warga juga kerap kehilangan tabung gas.
Kabid Darlog BPBD Linmas Surabaya Buyung Hidayat mengatakan, jasad pria tanpa identitas itu ditemukan pada Senin (4/11/2024) sekitar pukul 04.18 WIB. Tepatnya di Jalan Kertajaya, Surabaya.
"Adanya indikasi pengeroyokan (terduga maling), Mr X, usia sekitar 40 tahun, kondisi meninggal dunia," kata Buyung dalam keterangannya, Senin (4/11/2024).
Comments