top of page

Tour 'Island Vibes Reggae Party’ Di 10 kota, Coconuttreez Manggung Lagi Bersama Mendiang Steven Kaligis.


Perkembangan teknologi saat ini begitu dahsyat, hampir di setiap sendi kehidupan kita, teknologi mengambil peran guna memudahkan apapun pekerjaan kita. Terlebih dengan munculnya Artificial intelligence (AI) atau kecerdasan buatan menjadikan apa yang dulu mustahil menjadi mungkin.


Seperti yang nampak dalam Konser akbar musik reggae yang mengusung tajuk 'Island Vibes Reggae Party' dengan “menghadirkan” kembali sosok almarhum Steven Nugraha Kaligis alias Tepeng yang kembali “bernyanyi” di atas panggung padahal dia sudah meninggal dunia diusia 46 tahun saat Covid-19 mewabah di Tanah Air pada tahun 2021 silam.


Steven yang merupakan pelopor dari grup Steven & Coconuttreez itu benar-benar hadir di atas panggung dan menghibur para penonton berkat system hologram dari G Studios dan produksi multimedia arahan Taba Sanchabakhtiar.

Teknologi berbasis artificial intelligence (AI) tersebut berhasil merekayasa sosok Steven untuk bisa manggung lagi bersama semua personil Coconuttreez dan ikut memeriahkan acara.

Steven atau Tepeng yang biasa berpenampilan gimbal bisa bernyanyi dan melakukan interaksi layaknya manusia serta menjalani serangkaian tur di 10 kota mulai bulan Juli hingga Agustus mendatang.


“Dengan system AI, kerinduan kita akan sosok almarhum menjadi sedikit terobati. Meski nggak bisa gantiin sosoknya, tapi kehadirannya di layar bisa membuat rasa kangen kita terobati," kata gitaris Coconuttreez, Teguh Witjaksono alias Tege, dalam keterangannya.


Tege menambahkan, penonton yang datang pun terasa sangat menikmati suguhan Steven & Coconuttreez dalam versi lengkap. Sama seperti dulu. ( Red)








4 tampilan0 komentar

Postingan Terkait

Lihat Semua

Comments

Rated 0 out of 5 stars.
No ratings yet

Add a rating
bottom of page